Gelandang Timnas Indonesia, Evan Dimas Darmono, besyukur bisa bergabung Arema FC untuk Liga 1 musim 2022/2023. Sebab, tim asal Malang tersebut merupakan klub besar di Tanah Air.

Evan Dimas yang dikontrak selama dua musim mengaku selalu berkeinginan bermain di klub besar. Dia berharap bisa memberikan yang terbaik untuk Singo Edan, terutama memberikan gelar juara Liga 1.

“Saya melihat Arema FC merupakan tim besar. Saya memang berkeinginan untuk main di tim besar. Saya bersyukur bisa bermain di Arema FC,” kata Evan Dimas, dikutip dari Antara.

Lebih lanjut, pemain asal Surabaya ini membantah kedatangannya ke Arema FC hanya demi uang semata. Namun, dia menegaskan bakal bermain dengan hati dan profesional.

“Memang siapapun pemainnya, pasti harapan publik khususnya yang ada di Malang pasti ingin Arema FC berprestasi,” ujar Evan Dimas.

“Jadi, saya datang bukan sekedar mencari uang, tapi saya datang untuk bermain profesional dan bermain dengan hati untuk Arema FC,” tuturnya menambahkan.

Evan Dimas menjadi pemain kejutan yang sukses didatangkan Arema FC untuk menyambut musim baru. Selain dirinya, manajemen Singo Edan juga memboyong tiga top nama lainnya, yakni Andik Rendika Rama, Adam Alis, dan Gian Zola.